foto ilustrasi
Jakarta – Jambret handphone seorang karyawati, pelaku dikepung massa di Jalan Saharjo Gg. Sawo IV, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (23/1/2018) malam.
Tersangka M. Haris, 43, warga Kramat Pulo Sentiong, Senen, Jakarta Pusat, ini babak belur diamuk massa setelah menjambret HP milik Febri Nurdayanti, 20, warga Bali Matraman, Manggarai, Jakarta Selatan.
Kapolsek Tebet, Kompol Maulana Jali Karepesina, menerangkan kejadian berawal menunggu jemputan temannya sambil menggunakan HP. Tiba-tiba Haris langsung menyambar korban menggunakan sepeda motor lalu menjambret Hp dari tangan korban.
“Pelaku melarikan diri menggunakan motor dan korban secara reflek menarik jaket tersangka hingga oleng lalu tersungkur,” kata Kompol Maulana.
Massa yang geram langsung mengepung pelaku. Kemudian petugas Polsek Tebet sedang berpatroli langsung menggiring pelaku ke Mapolsek Tebet.
0 Comments